pixabay.com
Agus Pribadi
Di kelasku, ada seorang siswa baru, Budi namanya. Ia pindahan dari luar daerah. Aku belum tahu di mana persisnya ia tinggal, katanya tidak jauh dari sekolah kami. Pembawaannya selalu ceria. Tentu kasih sayang dari ayah dan ibunya melumuri hari-harinya.
Saat berangkat sekolah bareng, aku dan Budi bertemu di pertigaan jalan, Budi banyak bercerita tentang kehidupannya. Sosok sangat keibuan selalu mendampinginya saat berada di rumah. Memasak, menemaninya belajar, tempat mengadu saat ia ada masalah. Aku bertanya padanya berarti ayah ibunya bahu membahu membangun keluarga yang harmonis. Budi hanya mengangguk menjawab pertanyaanku. Awan mendung seperti menerpa wajahnya.
Semua tentang Budi terkuak saat aku bermain ke rumahnya. Ayah Budi terlihat sedang menyeterika pakaian. Ia menyambutku dengan hangat. Setelah menyeterika dan menyuguhkan teh manis dan kue kering di hadapan kami, ayah Budi berpamitan pada kami, ia kan berangkat kerja sebagai petugas kebersihan di sebuah Mall. Budi bercerita kalau ibunya sudah tiada sejak ia dilahirkannya.
Bms, 13 Februari 2022
Kereeeennn singkat padat dan bermakna
BalasHapus